Topologi Jaringan Episode ke 4 (Topologi Tree)
Postingan selanjutnya adalah Topologi Tree, Check this out,,, :-D
Topologi Tree
Topologi Tree (Pohon) merupakan pengembangan dan kombinasi antara topologi star dan topologi bus. Topologi ini terdiri atas kumpulan topologi star yg dihubungkan dalam satu topologi bus sebagai backbone. Komputer-komputer dihubungkan ke hub, sedangkan hub lain dihubungkan sebagai jalur tulang punggung. Topologi ini disebut juga sebagai topologi jaringan bertingkat.
Topologi Tree
Topologi tree dimulai dari suatu titik yg disebut dengan headend. Dari headend, beberapa kabel ditarik menjadi cabang, dan pada setiap cabang terhubung oleh beberapa terminal dalam bentuk bus, atau dicabangkan lagi hingga menjadi rumit.
Ada 2 kesulitan pada topologi bus:
- 1. Karena bercabang maka diperlukan cara untuk menunjukkan kemana data dikirim, atau kepada siapa transmisi data ditujukkan.
- 2. Perlu suatu mekanisme untuk mengatur transmisi dari terminal dalam jaringan.
Keunggulan topologi ini adalah dapat terbentuknya suatu kelompok yg dibutuhkan pada setiap saat. Sebagai contoh, perusahaan dapat membentuk kelompok yg terdiri atas terminal pembukuan, serta pada kelompok lain yg dibentuk untuk terminal penjualan. Sedangkan kelemahannya adalah apabila simpul yg lebih tinggi tidak berfungsi, maka kelompok lain yg berada dibawahnya menjadi tidak efektif cara kerja jaringan pohon ini relatif menjadi lambat.
No comments